Ladies, terkadang menyandang status jomblo bukanlah hal yang menyenangkan. Apalagi jika usiamu sudah terbilang cukup umur untuk mengarah ke hubungan yang lebih serius. Nah, supaya status jomblo ini hilang dan kamu cepat mendapatkan pasangan, ada beberapa hal nih yang harus kamu lakukan:
- Punya pikiran yang positif
Jadilah wanita yang ramah, murah senyum dan fleksibel ke semua orang.
- Pintar menempatkan dan membuka diri
Jangan batasi diri kamu dengan orang lain. Meskipun begitu, kamu juga harus cukup tau cara elegan menghadapi orang yang kurang menyenangkan.
- Perluas pergaulan
Perluaslah pergaulan kamu dengan cara mengikuti acara gathering, seminar, dan kumpul-kumpul dengan teman. Dengan begini, kamu akan mendapatkan teman baru. Siapa tau satu di antaranya adalah jodoh kamu
- Percantik diri
Meskipun jomblo, ngga ada salahnya loh untuk selalu mempercantik diri kamu dengan melakukan treatment kecantikan. Selalu gunakan pakaian sederhana namun enak dilihat.
- Kumpul dengan orang tercinta
Fokuskan tenaga dan pikiranmu dengan berkumpul bersama sahabat dan keluarga, karena mereka bisa memberimu energi positif sehingga pikiran dan hatimu lebih damai.